Syalom, teman-teman yang terkasih.

Seperti yang teman-teman ketahui, pada bulan Mei ini telah diadakan Persekutuan Doa, yang bertemakan “Meneladani Bunda Maria dalam Kehidupan Umat Katolik”. Tema ini diangkat agar kita mampu lebih mendalami arti dari bulan Mei sebagai bulan Maria. Meskipun  PD kali ini bertempat di lokasi yang lumayan jauh, yaitu di Kediaman Bu Lily, Taoyuan; namun puji Tuhan tidak menyurutkan semangat teman-teman yang hadir demi memuliakan Tuhan.

 

PD dimulai dengan bersama-sama menyanyikan lagu “Jadikan Aku Indah”, dipimpin oleh Worship Leader kali ini yaitu sdr. Vivi dan diiringi oleh sdr. Niko dan sdr. Yohanes. Lagu pembuka dilanjutkan dengan doa pembuka, lalu dilanjutkan lagu pujian “Nyanyi Bagi Dia”. Sesi pembukaan ini adalah sebagai persiapan bagi teman-teman agar lebih khusyuk dan siap untuk mendengar suara-Nya.IMG_7304

sdr. Niko dan sdr. Yohanes dengan kepiawaian mereka mengiringi PD kali ini

Selanjutnya, bu Lily sebagai tuan rumah sharing tentang kehidupannya di Taiwan selama 4 tahun silam. Cerita bu Lily tentang pengelaman suka-dukanya menampung TKI di Taiwan dengan berbagai masalah yang ada, tetapi dia tetap semangat dan tekun dalam doa terutama devosi doa novena kepada Bunda Maria. IMG_7298

Sharing dari bu Lily

Sharing diakhiri dengan peserta PD bersama-sama menyanyikan lagu “Bersyukurlah”, dan diikuti dengan cerita ilustrasi dari Worship Leader. Cerita ini berkisah tentang Ibu dan anaknya dimana anak tersebut menyukai cake buatan ibunya. Karena terus meminta cake tersebut, Ibunya mengatakan untuk memakan dulu Telur mentah, tepung terigu, Baking Soda, dan bahan-bahan untuk membuat cake lainnya. Anaknya menolak karena rasanya tentu tidak enak. Disini ibunya menjelaskan jika kita memandang masalah di hidup kita satu per satu pasti lah kita merasa sedih, tidak enak, dan sebagainya. Tetapi ketika semua bahan-bahan untuk membuat cake itu dijadikan satu, rasanya akan menjadi enak layaknya cake tersebut. Sama dengan hidup kita, dibalik setiap masalah yang kita hadapi, Tuhan telah menyiapkan rencana yang indah buat hidup setiap kita masing-masing.

Diselingi dengan lagu “Indah Bersamamu” yang dinyanyikan secara merdu oleh teman-fteman peserta dan diiringi dengan baik oleh sdr. Yohanes dan sdr Niko, sesi selanjutnya adalah khotbah dari romo tentang Bunda Maria; diawali dengan penjelasan mengenai hubungan Gereja Katolik dengan Bunda Maria. Selanjutnya Romo menjelaskan bahwa Maria ialah yang terpilih dari semua wanita yang ada di zamannya waktu itu. Sesi ini ditutup dengan doa oleh romo.

IMG_7299

PD kali ini membuahkan satu renungan yang sangat menelisik hati kita; yaitu bahwa Bunda Maria sebagai sesosok ibu penuh kasih, yang tak henti-hentinya mengingatkan kita untuk selalu mendekatkan diri pada-Nya. Sama seperti halnya sesosok ibu yang sesungguhnya; terkadang kita jengah, bosan karena terus-menerus diberi nasihat oleh ibu kita. Maka dari itu, khususnya di bulan Maria ini, marilah kita bersama-sama semakin mendekatkan diri dengan Tuhan, dan kasihilah ibu seperti Yesus mengasihi Maria, juga kaum perempuan pada umumnya.

Gimana? Seru, kan PD kali ini? Jika teman-teman ingin merasakan keseruannya sekaligus lebih mendekatkan diri kepada Tuhan, KITA mengundang teman-teman sekalian untuk datang di PD selanjutnya. Sampai jumpa pada acara KITA selanjutnya!

IMG_7300